Ringkes Dengan Desain Dapur Minimalis
Flashback puluhan tahun silam dapur hanya sebagai tempat memasak dan menyimpan bahan makanan. Namun seiring perkembangan desain rumah modern yang biasa kita katakan rumah minimalis seperti yang lagi ngetrend sekarang, ruang dapur menyatu dengan ruang makan yang didesain dengan sentuhan minimalis sehingga tampak serasi dan simpel. Kalau boleh saya bilang, suasana seperti ini diusung dari tema food corner yang biasa kita jumpai di mal-mal.
Interior dapur yang apik dan nyaman yang didukung dengan penataan alat-alat dapur serta tempat penyimpanan bahan makanan yang didesain rapi. Biasanya lemari dapur dibuat menempel dinding yang dirancang siap saji untuk kebutuhan memasak. Kalau dulu mungkin kita harus mondar-mandir mencari alat ataupun bahan masakan. Namun untuk desain minimalis yang sekarang ini hal itu disiasati dengan konsep “Ringkas dan rapi”. Dengan penggabungan ruang dapur dan ruang makan, ruangan akan tampak luas.
Untuk warna cat, biasanya dapur minimalis diberikan kesan warna gelap dengan catatan penerangan ruangan tersebut cukup memadai. Warna gelap digunakan supaya ruangan dapur tampak terlihat elegan. Saya rasa baik juga untuk menggunakan warna cerah,dan tentunya perawatannya harus ekstra supaya tidak mudah terlihat kotor. Nah,selamat ber eksplorasi dalam mendesain dapur modern – dapur minimalis. Demikian artikel dari mebel jepara semoga bermanfaat.
Komentar
Posting Komentar
"Terima kasih sudah berkunjung ke blog saya, silahkan berkomentar dengan sopan"